Pengertian Kolesterol
Tanda pernah mengalami benjolan berwarna kuning di bagian kelopak mata anda? Hati-hati bisa jadi ini adalah tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan anda. tentu hal ini akan sangat mengganggu apalagi ini disebabkan oleh kolesterol bila dibiarkan maka akan menyebabkan timbulnya penyakit-penyakit lain yang lebih serius. Kolesterol sendiri merupakan suatu lemak yang terdapat pada aliran darah kita atau yang berada di dalam sel yang dibutuhkan untuk melakukan pembentukan dinding sel.
Kolesterol sendiri memiliki 2 jenis yang berbeda yaitu kolesterol jahat / buruk (LDL) dan kolesterol baik (HDL). LDL atau kolesterol yang bersifat jahat merupakan suatu zat yang akan melekat pada dinding pembuluh darah. Bila zat tersebut melekat terlalu banyak dan menumpuk, maka dapat menyebabkan terjadinya penyumbatan pada pembuluh darah dan akan muncul tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan dan dapat berakhir pada serangan jantung.
Jadi tetap berhati-hatilah dan kenali tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan, karena bisa saja terjadi seorang pasien mengalami serangan jantung, stroke bahkan mengalami komplikasi yang disebabkan oleh kadar kolesterol yang abnormal.
Anda Perlu Tahu Penyebab Kolesterol Tinggi dalam Tubuh
Dengan mengetahui beberapa tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan anda, tentu anda dapat menghindari timbulnya penyakit-penyakit serius yang disebabkan oleh kolesterol. Beberapa hal yang menyebabkan penimbunan atau penumpukan kolesterol tinggi dalam tubuh diantaranya :
- Makan makanan yang tinggi kolesterol, misalnya kuning telur, kaviar, jeroan (jeroan hati), mentega, udang, kerang, daging olahan, makanan cepat saji, goreng-gorengan dan masih banyak lainnya yang lebih baik bisa anda kurangi.
- Berat badan, berat badan yang tinggi juga menjadi indikasi penyebab meningkatnya trigliserida dan menurunnya kolesterol baik atau HDL.
- Tingkat aktivitas yang rendah, bila keseharian anda sangat jarang melakukan aktivitas sebaiknya mulai dari sekarang anda berubah dan perbanyaklah beraktivitas. Aktivitas sendiri akan membuat kadar kolesterol baik naik dan menyebabkan turunnya kolesterol buruk dalam badan.
- Riwayat Keluarga, karena kolesterol juga bisa diturunkan secara genetic. Telusuri secara seksama apakah ada dari keluarga anda yang memiliki kolesterol tinggi.
- Merokok, zat yang terkandung dalam rokok sendiri selain dapat menyebabkan penyakit jantung dan stroke namun juga dapat menurunkan kadar kolesterol baik dalam tubuh.
Tanda Gejala Kolesterol Tinggi Dalam Badan
Setelah kita mengenal beberapa penyebab yang menyebabkan tingginya kadar kolesterol dalam tubuh. Maka selanjutnya kita akan diajak untuk mengenal tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan. Beberapa gejala dari kolesterol tinggi sendiri diantaranya :
- Benjolan kekuningan di kelopak mata, benjolan akan muncul akibat dari adanya arteri yang tersumbat di kulit sehingga menyebabkan penumpukan lemak bisa muncul disekitar mata, mulut atau hidung. Benjolan ini bisa hilang namun juga bisa muncul kembali bila anda tidak bisa mengontrol kolesterol dalam badan.
- Nyeri pada bagian kaki, atau klaudikasio, rasa nyeri yang terjadi pada area kaki. Hal ini karena aliran darah yang tersumbat dan tidak mengalir secara lancar ke kaki.
- Kram, yang biasanya terjadi di malam hari. Kram biasanya terjadi di tumit atau kaki bagian bawah, dan jari-jari kaki.
Tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan juga dapat dilihat dengan mengamati perubahan pada Kuku, pada seseorang yang mengalami peningkatan kadar kolesterol dalam tubuh. Maka biasanya akan mengalami kelambatan pertumbuhan dan kuku mengalami penebalan. Hal ini dikarenakan sirkulasi darah dalam tubuh terganggu dan mengalami penyumbatan pada daerah tertentu khususnya daerah dekat kuku.
Kaki yang menjadi dingin, hal ini juga bisa terjadi yaitu pada salah satu kaki atau keduanya terasa dingin saat disentuh dan memiliki rasa aneh. Bila hal ini terjadi anda juga perlu waspada bisa saja dikarenakan tingginya kadar kolesterol dalam tubuh, dan menyebabkan penyumbatan atau mengganggu sirkulasi dalam darah. Hal ini dapat pula dijadikan sebagai tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan kita. Hmmm. Sampai sini, jika Anda merasakan tanda-tanda yang telah saya jelaskan diatas, sebaiknya Anda mulai cari obat kolesterol yang aman untuk di konsumsi untuk menstabilkan kembali kolesterol yang ada dalam tubuh Anda.
Tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan lainnya…
Dari beberapa gejala yang ada diatas, anda juga perlu mewaspadai gejala-gejala lainnya yang mungkin Nampak ringan namun ternyata dapat dijadikan indicator atau tanda gejala kolesterol tinggi dalam tubuh. Kita juga perlu berhati -hati karena kadang kolesterol tinggi dalam tubuh juga tidak menimbulkan gejala-gejala kolesterol yang Nampak dari luar. Bila anda mengalami rasa sakit atau pegal-pegal di bagian tengkuk kepala bagian belakang kadang pegal ini akan muncul beberapa kali atau sering. Bahkan sakit ini sendiri bisa sampai di pundak dan lama hilang. Hal ini juga dikarenakan aliran darah dalam tubuh yang terganggu karena meningkatnya kadar kolesterol dalam darah. Ini juga merupakan salah satu tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan kita.
Tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan selanjutnya adalah kaki akan merasa bengkak, dan badan mudah mengalami lelah. Hal ini juga didorong oleh penyebab kita jarang melakukan banyak aktivitas setiap harinya. Bila kita jarang melakukan aktivitas tentu badan kita akan mengalami penimbunan tidak hanya kolesterol namun juga zat-zat lain yang sulit dicerna dalam tubuh dan akhirnya mengakibatkan timbul berbagai penyakit yang secara perlahan tidak kita sadari.
Selain badan mudah lelah badan kita juga disertai dengan kita yang mudah mengantuk. Maka waspadalah apabila anda mengalami gejala-gejala tersebut mudah lelah dan juga sering mengantuk, jangan dianggap remeh lebih baik segera diatasi dan konsultasikan ke dokter anda apakah benar hal-hal tersebut terjadi karena merupakan tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badan anda. Apabila perlu anda juga bisa melakukan cek kesehatan untuk menghindari tanda gejala kolesterol tinggi. Hal ini melakukan tahapan paling akurat yang dapat anda lakukan untuk mengatasi masalah kesehatan bila anda merasa badan anda kurang sehat.
Untuk mempersiapkan diri dari tanda-tanda kolesterol tinggi dalam badanbaiknya kita mempelajari hasil cek kesehatan dan angka normal dalam cek kolesterol. Seseorang dikatakan memiliki kadar kolesterol tinggi bila hasil cek kesehatan menunjukkan kadar kolesterol jahat atau LDL diatas 240 mg d/L. karena untuk kadar kolesterol jahat atau LDL dikatakan normal pada seseorang adalah berada dibawah angka 200 mg d/L.
Dengan hasil kesehatan antara LDL dan HDL berkisar, LDL dibawah 130 mg d/L dan HDL berada diatas 40 mg d/L. Maka orang tersebut bisa dikatakan normal dan terjauh dari kata kolesterol tinggi. Namun anda harus tetap berhati-hati meski kadar kolesterol anda rendah bukan berarti anda dapat melakukan pola hidup sesuka hati. Tentu anda perlu menjaga kesehatan dengan mengatur pola makan yang baik dan rajin berolah raga agar benar-benar terhindar dari kolesterol dan penyakit lainnya.
Sumber informasi :
http://www.voaindonesia.com/content/tidak-mudah-temukan-obat-penurun-kolesterol-134536088/101230.html , http://grosiramazonplus.com/15-jenis-makanan-kolesterol-tinggi/ , http://life.viva.co.id/news/read/364316-ini-penyebab-kolesterol-meningkat , http://health.liputan6.com/read/2287994/benjolan-kekuningan-di-kelopak-mata-tanda-kolesterol-tinggi , http://forum.liputan6.com/t/penyebab-dan-gejala-penyakit-kolesterol-tinggi/10464 , http://www.tribunnews.com/kesehatan/2015/02/26/kenali-gejala-kolesterol-tinggi-jangan-sampai-fatal